5 Mobil Rumah Super Mewah dan Mahal

5 Mobil Rumah Super Mewah dan Mahal

Mobil Rumah atau yang dikenal dengan nama Recreational Vehicle (RV) cukup disenangi oleh orang-orang kaya yang gemar dengan aktifitas di luar. Bentuknya yang eksentrik dan fasilitas super mewah menjadi daya pikat tersendiri dari mobil tersebut.

Dilansir laman Rvinsurance, Rabu 11 April 2012, RV memang menjadi mobil untuk orang yang ingin memiliki tempat tinggal yang berpindah-pindah tanpa harus membeli sebuah rumah mewah.

Namun bagaimana jika sebuah mobil rumah atau RV memiliki banderol yang melebihi harga sebuah rumah dan mobil. Tapi bagi sebagian orang yang menyenangi RV dan hobi mengoleksinya, biaya bukan hambatan untuk mendapatkannya.

Berikut daftar 5 Mobil Rumah Paling Mahal:



1. The Vantare Platinum Plus

Mobil rumah ini sesuai bagi orang yang ingin menghabiskan waktu akhir pekan di luar rumah, namun tetap merasakan kenyamanan di rumah. RV mewah ini memiliki kapasitas tangki bahan bakar 889 liter.
Di kabinnya terdapat tangga dari marmer, dan langit-langit dengan bahan kristal Swarovski yang elegan. RV yang dapat menampung mobil sedan di bagian bawahnya ini dibanderol US$2,5 juta atau sekitar Rp22 miliar.

2. Unicat Amerigo Series
Bagi beberapa orang yang menyukai rute jalan off-road, dan tidak ingin terhenti karena medannya yang berat, silahkan mengeluarkan banderol Rp4,6 miliar.
RV ini mampu melintas di alam liar dan dirancang untuk dapat melibas jalan bergelombang, bukit pasir, dan jalan dengan bebatuan besar. Meski tampilan luar RV ini kurang menarik, namun kenyamanan kabinnya terasa di dalam rumah.

3. Country Coach Prevost RV
Bagi penggemar mobil rumah dengan nuansa layaknya bintang musik rock, RV ini patut untuk dimiliki. Desainnya yang besar dengan platform bodi sebuah bus, bus rumah ini mampu menampung 10 orang.
Di dalam kabinnya dibuat sangat nyaman layaknya rumah dengan fasilitas mewah. Bus rumah ini dibanderol Rp23 miliar.


4. Victorinox Airstream

Meski mobil rumah lebih menonjolkan kesan kemewahan, namun sebuah rumah derek pun dapat memiliki kemewahan baik di bagian luar hingga merambah ke dalam kabin. Itu sebabnya, produsen jam tangan Swiss Army, Victorinox membuat rumah derek untuk keperluan kemah.



Rumah derek ini hanya dijual 125 unit. Tidak disebutkan nominal harga untuk rumah derek dengan desain kabin mewah minimalis.

5. Airstream Classic Limited Edition tahun 2008

Airstream memiliki unit terbatas pada rumah derek dengan desain yang panjang. Rumah derek ini menawarkan unsur kemewahan dan kenyamanan di dalam kabin, dengan desain yang cukup sederhana. 
Rumah derek ini dilengkapi dengan jendela di bagian samping dan atas, daya listrik, dan kabel untuk mengkoneksikan dengan perangkat apapun. Meski rumah derek dengan banderol Rp827 juta ini tidak difasilitasi kamar mandi dalam, namun terdapat fasilitas untuk mandi di luar kabin.








Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
My Statistic:
Google PageRank Checker Powered by  MyPagerank.Net

Check Page Rank of your Web site pages instantly:

This page rank checking tool is powered by Page Rank Checker service

Add URL Pro - Search Engine Submission and Optimization Services Yahoo bot last visit powered by MyPagerank.Net free search engine submission ping fast  my blog, website, or RSS feed for Free Msn bot last visit powered by MyPagerank.Net Free Automatic Google Backlinks - SEO KampungBlog.com - Kumpulan Blog-Blog Indonesia Arts Blogs
Best Blogs Free SEO Backlinks Web Link Exchange Free Automatic Backlink 1000 Backlinks Free 100K Backlinks Backlinks Center Free SEO Backlinks Instant Backlinks SEO Bookmarks Dofollow Backlinks Premium Backlinks Top SEO Backlinks

----------